Translate

Sunday, May 17, 2020

Review: Drama Korea The World Of The Married


Drama Korea The World Of The Married (Couple's World) baru saja menayangkan episode 16 kemarin malam, 16 Mei 2020. Saat postingan ini di buat, saya baru saja selesai menonton final episodenya. Jadi, mumpung masih hangat, sekalian saja langsung saya buat reviewnya. Saya sendiri sebenarnya sudah menulis review per episode dari drama ini sejak awal penayangannya di instagram saya. Jadi, saya rangkum saja ya.

Drama                         : The World of the Married (Englishtitle) / Couple's World (literal title)
Revised romanization : Boobooui Sekye
Hangul                        : 부부의 세계
Director                      : Mo Wan-Il
Writer                         : Joo Hyun
Network                     : JTBC
Episodes                     : 16
Release Date              : March 27 - May 16, 2020
Runtime                     : Friday & Saturday 22:50
Language                   : Korean
Country                      : South Korea

Drama ini menceritakan kehidupan seorang dokter bernama Ji Sunwoo (Kim Heeae), seorang Direktur Muda di sebuah Rumah Sakit di daerah Gosan, Korea Selatan. Suaminya bernama Lee Taeoh (park Haejoon) dan anak laki-lakinya bernama Lee Joonyoung (Jeon Jinseo)

Kehidupannya nampak sempurna; karirnya bagus, suaminya penyayang, memiliki seorang anak laki-laki yang baik dan tampan, serta dikelilingi sahabat dan orang sekitar yang peduli dan menghormatinya.

Waktu pertama kali menonton dua episode pertama drama ini, saya emosi sejadi-jadinya. Drama ini benar-benar bisa mengaduk-aduk emosi saya bahkan hanya di dua episode pertamanya. Konflik perselingkuhan dimulai dari dua episode pertama gaesss, jadi kalau biasanya  dalam drama mengungkap perselingkuhan itu sebagai klimaks episode, disini justru menjadi permulaan. Jadi, bersiaplah menanhan emosi di 14 episode selanjutnya.

Oh, mau cerita sedikit. Drama ini booming sekali, saya juga sangat tidak menyangka. Saya masih ingat, kira-kira sudah 4-6 episode pertama tayang, bahkan banyak netizen Indonesia yang berbondong-bondong menyerbu instagram Han Sohee, aktris cantik yang memerankan Yeo Dakyung dalam drama ini. Kebanyakan yang menyerang di instagrama Han Sohee tersebut sepertinya orang-orang yang baru menonton drama ini, jadi tidak bisa membedakan ini drama atau realita. Mungkin karena booming issue 'pelakor cantik.' Saya sempat ifleel dengan para netizen ini sebenarnya, Han Sohee sendiri sampai mengunggah artikel yang ditujukan untuk netizen Indo, agar bisa membedakan bahwa ini drama, bukan realita. Huffft.

Kembali lagi ke dramanya guys.
Oh iya, drama ini merupakan adaptasi dari serial BBC yang tayang tahun 2015 (ada dua season) yang berjudul Dr. Foster. Jadi kalau yang sudah menonton serial itu mungkin sudah paham jalan cerita drama ini, meski endingnya memang sedikit berbeda dengan serial aslinya.

Saya kasih gambaran sedikit nih. Jadi, Lee Taeoh berselingkuh selama 2 tahun dengan wanita muda bernama Yeo Dakyung, anak orang terpandang di daerah Gosan. Orang-orang sekitar mereka, termasuk rekan kerja dan sahabat Ji Sunwoo mengetahui perselingkuhan tersebut. Namun, mereka semua tetap bungkam, tak satupun yang memberi tahu Ji Sunwoo, sampai akhirnya dia mengetahui dengan caranya sendiri.

Sepanjang 16 episode drama ini, kalian akan melihat, betapa kehidupan itu sesungguhnya pelik dan memiliki problemanya tersendiri. Tidak ada kehidupan yang sempurna.

Balas dendam menjadi salah satu topik utama dalam drama ini. Para tokohnya saling menyakiti, berkali-kali. Mungkin kalau ada yang bilang, "Biarkan Tuhan yang membalasnya, kalau beruntung kau bisa menyaksikannya." Itu ada benarnya. Setidaknya, kalau membiarkan cara Tuhan bekerja, sang korban tidak perlu kembali tersakiti.

Tapi disini beda. Upaya balas dendam disini memang tidak biasa, tapi juga menyakiti dan melibatkan banyak pihak yang seharusnya tidak terseret dalam masalah dua orang tersebut.

Kalian akan melihat, bagaimana penghiantan yang dilakukan orang-orang di sekitar tokoh utama, bahkan tokoh utamanya itu sendiri. Serius guys, tidak ada yang innocent di drama ini.

Kalian akan melihat:
Bagaimana orang-orang terluka akan obsesi dan cinta buta.
Bagaimana strigma masyarakat terhadap wanita yang single parent (janda). Kenapa wanita yang harus lebih terluka oleh perceraian, padahal, siapa korbannya?
Bagaimana susahnya bercerai. Yap, mungkin karena ini drama Korea ya guys, jadi persyaratan dan mekanisme bercerainya juga nggak seperti di Indonesia.
Bagaimana jalannya hubungan yang sudah tidak ada kepercayaan di dalamnya?
Betapa susahnya membangun karir dan image, namun, betapa mudah untuk menghancurkannya.
Bagaimana susahnya membimbing anak remaja.
Bagaimana drampak percerain tehadap anak.

Dan ... bagaimana uang dan jabatan itu berperan dalam kehidupan. Kebahagiaan tidak bisa dibeli dengan uang, memang betul. Tapi, bahagia juga butuh uang. 

Pesan lainnya dari drama ini adalah menjadi wanita berpendidikan dan mandiri itu tidak ada salahnya. Coba bayangkan bagaimana kehidupan pasca perceraian dr. Ji kalau dia tidak semandiri itu? Dia yang semandiri itu saja tetap melewati banyak kesulitan, apalagi yang tidak semandiri dia kan?

Penasaran? Silakan di tonton guys, drama ini merupakan drama dengan rating tertinggi di dunia pertelevisian Korea Selatan (untuk drama TV kabel) dengan rating di episode terakhirnya sebanyak 28,4%. Angka tersebut mengalahkan perolehan rating drama Sky Castle yang sebelumnya memegang rekor drama TV Kabel dengan rating tertinggi. Sepertinya drama The World of Married Couple ini akan jadi drama terbaik 2020 ya! Hehe.

Jangan lupa siapkan cemilan dan obat penurun tekanan darah tinggi ya! Karena di jamin emosi kalian akan diacak-acak sepanjang menonton drama ini.

Bagi yang sudah menyaksikan dramanya, boleh dong dibagi tanggapannya di kolom komentar.

Terima kasih.

Oh iya, hampir ketinggalan, untuk cast drama The World Of The Married, kalian bisa cek disini ya.

Sumber detail drama:


No comments:

Post a Comment